Iklan

,

Iklan

Wabup Sanggau Yohanes Ontot Buka Turnamen Catur Piala Standar Dandim 1204 Sanggau

firmus bambang
13 Okt 2023, 16:52 WIB Last Updated 2023-10-13T09:52:40Z



Oleh Firmus


BETANG RAYA, SANGGAU - Percasi Sanggau gelar turnamen catur standar piala Dandim 1204 Sanggau. Peserta 46 orang, dari Sanggau, Sekadau dan Sintang. 


Turnamen catur ini dalam rangka memeriahkan HUT TNI Ke 78 tahun 2023, di laksanakan di aula Makodim 1204 Sanggau, Jum'at 13 Oktober 2023. 


Dibuka langsung oleh Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot di dampingi Dandim 1204 Sanggau Letkol Inf Putra Andika. 




Hadir Kajari Sanggau Anton Rudiyanto, Ketua Pengadilan Negeri Sanggau diwakilkan oleh Hakim Hafiz, Kapolres Sanggau diwakilkan oleh IPDA Suparman. 


Ketua Persaci Sanggau Bobirianto menyebutkan, digelarnya kegiatan ini dalam rangka mencari bibit atlit catur yang nantinya bisa diandalkan untuk memajukan catur di Bumi Dara Nante. 




" Tentu dukungan semua pihak sangat kami harapkan agar olahraga catur maju dan berkembang bisa mengukir sejarah di Sanggau," tegas Ketua Persaci Sanggau Bobirianto. 


Sementara itu, Dandim 1204 Sanggau Letkol Inf Putra Andika menyambut baik kegiatan ini dan berharap tetap berlanjut dan berkembang. 


" Selamat bertanding. Junjung tinggi sportivitas. Sukses semuanya," tegas Letkol Inf Putra Andika. 


Ditempat yang sama, Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot menyambut baik kegiatan olahraga catur ini. Ramaikan Sanggau dengan berbagai kegiatan event-event. 


" Catur cabang olahraga yang menarik. Main penuh sportivitas. Kita dukung kegiatan ini, selamat bertanding," pesan Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot. 

Iklan

iklan